Street Race Kemayoran Dibuka Kapolda Metro Jaya, Kapolda: "Ini Sejarah Besar"

Yuka S. - Sabtu, 3 September 2022 | 19:10 WIB
Istimewa
Kapolda Metro Jaya buka Street Race Kemayoran, bilang ini sejarah besar drag race legal 500 meter di Jakarta.

MOTOR Plus-Online.com - Buka Street Race Kemayoran, Kapolda Metro Jaya bilang ini sejarah besar drag race legal 500 meter di Jakarta.

Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol M. Fadil Imran resmi membuka Seri ke-4 Street Race di Kemayoran.

Street Race ini berlangsung di Jl. H. Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta, Sabtu 3 September 2022.

Kapolda mengatakan, Seri ke-4 Street Race ini adalah ikhtiar dari Polda Metro Jaya untuk membentuk ekosistem para pecinta kecepatan.

"Ini merupakan realisasi akan inovasi dan niat kami bukan hanya sekadar wacana, yang membuat pelaksanaan kali ini berbeda adalah lokasinya," ujar Irjen Fadil Imran.

Kapolda Metro Jaya juga menambahkan, lokasi di Jl. Benyamin Sueb ini merupakan lokasi legendaris bagi para pecinta kecepatan.

"Konon Benyamin Sueb ini adalah lokasi yang sakral untuk street race," bukanya.

"Street race Polda Metro Jaya di Kemayoran ini adalah pertama dan terbesar dalam sejarah drag race legal 500 meter di DKI Jakarta, yang terlaksana di jalan umum dengan crowd yang luar biasa yang menyatukan semua kalangan dan penggemar balap," lanjutnya.

Istimewa
Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol M. Fadil Imran resmi membuka Seri ke-4 Street Race di Kemayoran.

Baca Juga: Potret Dirlantas Polda Metro Jaya Tes Sirkuit Street Race Kemayoran Naik Motor Modifikasi

Tidak hanya itu, Irjen Fadil juga mengatakan acara ini bukan hanya balapan saja.

Penulis : Yuka S.
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular