Driver Ojol Ini Dapat Hadiah Voucher Pertalite Saat Harga Pertalite Naik, Ternyata Karena Ini

Yuka S. - Sabtu, 24 September 2022 | 20:10 WIB
Istimewa
Viral driver ojol mendapat hadiah voucher Pertalite saat harga Pertalite naik, ternyata hasil hafal surat pendek di Al-Qur'an.

MOTOR Plus-Online.com - Beruntung, viral driver ojol mendapat hadiah voucher Pertalite ketika harga Pertalite naik, ternyata perkara hafal surat pendek di Al-Qur'an.

Seorang driver ojol alias ojek online beruntung karena mendapatkan hadiah voucher Pertalite.

Apalagi di tengah kenaikan harga Pertalite dan BBM lainnya yang saat ini dampaknya dirasakan semua kalangan, termasuk driver ojol.

Mengutip TribunnewsBogor.com, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Bogor memiliki cara unik untuk membantu warga.

Bantuan ini diberikan mereka setelah kenaikan harga BBM.

Mereka memberikan voucher pertalite kepada driver ojek online (ojol), tentunya dengan sebuah syarat.

Syarat tersebut adalah dengan hafal surat pendek yang ada dalam Al-Qur'an.

Para driver ojol pun satu per satu ikut dalam program ini.

Baca Juga: Penumpang Mahasiswi Lapor Polisi Usai Dituduh Pelakor dan Dianiaya Istri Driver Ojol

Program itu sendiri digelar di area SPBU Jalan Alternatif Sentul, Babakanmadang, Kabupaten Bogor, Jumat (23/9/2022).

Untuk mereka yang hafal surat pendek langsung diberi voucher senilai R p20 ribu atau setara Pertalite 2 liter.

Source : TribunnewsBogor.com
Penulis : Yuka S.
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular