Warga Bekasi Waspada Maling Motor Incar Parkiran Sekolah, Beraksi Saat Sekuriti Lengah

Yuka Samudera - Sabtu, 22 Juli 2023 | 07:36 WIB
Dok. Istimewa/Kompas.com
Aksi maling motor di Bekasi nekat mengincar motor di parkiran sekolah. Sempat terekam CCTV.

MOTOR Plus-Online.com - Brother MOTOR Plus warga Bekasi harus waspada dengan aksi maling motor yang sekarang mengincar motor di parkiran sekolah.

Makin banyak saja akal bulus pelaku curanmor, seperti maling motor di Bekasi Selatan ini yang nekat beraksi di sebuah sekolah.

Diberitakan komplotan maling motor ini menggasakn sebuah motor yang terparkir di parkiran SMPN 4 Bekasi Selatan.

Mengutip Kompas.com, aksi pencurian sepeda motor ini terjadi di Sekolah Menengah Pertama Negeri 4 Kota Bekasi saat hari libur nasional Tahun Baru Hijriah, Rabu (19/7/2023).

Aksi maling motor ini bahkan sempat terekam dalam rekaman CCTV sekolah.

Tampak kedua pelaku memakai sepeda motor masuk ke dalam lingkungan sekolah setelah melewati gerbang yang terbuka.

"Kejadian kemarin hari Rabu pas hari libur nasional Muharam dan kami tidak ada kegiatan sekolah," ujar Kepala SMPN 4 Kota Bekasi, Sungkawati, dikutip dari Kompas.com.

"Kalau yang saya melihat dua orang, itu kejadian sudah seringkali terjadi (di kawasan ini), tapi ini di hari libur, mereka pandai membaca situasi," lanjutnya.

Baca Juga: Terciduk Warga Maling Motor di Suramadu Langsung Diikat Kaki dan Tangan Lemas Tengkurap di Jalan

Menurut Sungkawati, kedua pelaku masuk ke dalam area sekolah saat pagar terbuka.

Lalu kedua pelaku tampak membagi tugas, satu pelaku turun dari motor untuk mencuri sedangkan satu pelaku lain menjaga situasi.

"Satu orang turun ke tempat parkiran motor, setelah berhasil membawa hasil curiannya mereka langsung keluar," jelas Sungkawati.

Sungkawati melanjutkan, keamanan sekolah dijaga oleh dua petugas keamanan.

Ketika kejadian, petugas keamanan ternyata sedang membeli makan.

"Saat kejadian satu sekuriti sedang sakit dan yang sakit ini berjaga. Tapi karena kebutuhan perut ya, dia izin sebentar untuk beli makanan," ucapnya.

Ia mengaku pencurian di area sekolah baru pertama kali terjadi, ia pun berharap kejadian tersebut tak terulang lagi ke depannya.

"Pertama kali dan tidak akan terjadi lagi ini menjadi pelajaran banget untuk kita," tuturnya.

Baca Juga: Apes Maling Motor Honda BeAT di Sukabumi Tenyata Motornya Rusak, Langsung Dibuang ke Kolam

Sungkawati menjelaskan korban atau pemilik motor yang dicuri bukan berasal dari siswa sekolahnya.

"Karena siswa kami tidak ada yang membawa sepeda motor dan sudah ada aturannya serta anjurannya," ungkap dia.

Menurut informasi yang diterima Sungkawati, korban adalah siswa dari SMP Negeri 54 Kota Bekasi yang tengah berlatih di SMP Negeri 4.

Tetapi pihak sekolah SMP Negeri 54 belum menerima laporan adanya siswa yang kehilangan motor.

"Menurut informasi dari SMPN 54 Kota Bekasi, kami sudah bertemu dengan pihak kepala sekolah sana. Sesungguhnya mereka juga belum mengetahui ada kehilangan sepeda motor siswanya di SMPN 4 Kota Bekasi," bebernya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Siasat Pencuri Motor di SMPN 4 Bekasi, Beraksi Saat "Security" Tinggalkan Posnya"

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular