Bukan Main Marc Marquez Di Gresini Racing MotoGP 2024, Rencana Lancar Jaya Incar Rekor Legenda MotoGP

Joni Lono Mulia - Minggu, 17 Desember 2023 | 09:35 WIB
MotoGP, VR46 Racing
Bukan main Marc Marquez (kiri) ke Gresini Racing di musim MotoGP 2024 jika rencana berjalan lancar bisa incar rekor legenda MotoGP Valentino Rossi (kanan)

MOTOR Plus-online.com - Marc Marquez pindah dari Honda ke Gresini Racing di MotoGP 2024 dianggap kesalahan terbesar karier MM93, apa benar begitu?

Padahal kalau rencana pembalap kelahiran 17 Februari 1993 itu lancar jaya rekor MotoGP Valentino Rossi sukses diimbanginya.

Prestasi Marc Marquez di MotoGP selalu disanding dan disama-samakan dengan pencapain legenda MotoGP Valentino Rossi.

Untuk pencapaian koleksi juara dunia MotoGP modern, Valentino Rossi dan Marc Marquez adalah jagonya.

Valentino Rossi total koleksi 9 titel juara dunia; 6 kali MotoGP 2002-2004 dan 2008-2009, 1 kali GP 500 2001, 1 kali GP 250 1999 dan 1 kali GP 125 1997.

Marc Marquez hingga MotoGP 2023 sudah koleksi 8 titel juara dunia; 6 kali MotoGP 2013-2014 dan 2016-2019, 1 kali Moto2 2012 dan GP 125 2010.

Marc Marquez masih kalah 1 titel juara dunia dari legenda MotoGP Valentino Rossi.

Itulah rencana Marc Marquez pindah dari skuat MotoGP pabrikan Honda ke skuat MotoGP satelit Gresini Racing di MotoGP 2024.

Marc Marquez makin semangat jaya di Gresini Racing MotoGP 2024 setelah pembalap MotoGP satelit Ducati, Jorge Martin gagal juara dunia MotoGP musim ini.

Baca Juga: Marc Marquez Tak Dapat Motor Pecco Bagnaia atau Enea Bastianini di MotoGP 2024, Ini Alasan Bos Ducati

Lo apa hubungan Jorge Martin tidak juara dunia MotoGP 2023 dengan urusan MM93 menyamai rekor legenda MotoGP Valentino Rossi?

Mari tengok jalan karier kelas premier legenda MotoGP Valentino Rossi yang memulai debut kelas premier di GP 500 musim 2000 berlaga tidak langsung promosi ke skuat pabrikan.

Valentino Rossi berlaga di skuat satelit Honda, Nastro Azzurro karena skuat pabrikan Honda adalah Repsol Honda.

Dua musim Valentino Rossi di skuat non-pabrikan musim 2000-2001 dan berhasil juara dunia.

Valentino Rossi sabet titel juara dunia GP 500 2001 menjadi pertama kali pembalap bukan pembalap skuat pabrikan juara dunia.

Terhitung 1990-2000 juara dunia GP 500 didominasi pembalap pabrikan Wayne Rainey 1990-1992 (Yamaha); Kevin Schwantz 1993 (Suzuki), Michael Doohan 1994-1998 (Honda) dan Alex Criville 1999 (Honda) serta Kenny Roberts, Jr. 2000 (Suzuki).

Valentino Rossi cetak sejarah menghentikan 1 dekade pembalap pabrikan juara dunia GP 500.

Kembali ke Marc Marquez pindah dari Honda ke Gresini Racing musim MotoGP 2024 ada rencana untuk melakukan apa yang diperbuat legenda MotoGP Valentiino Rossi.

Marc Marquez menjalani pola berbeda dengan menjalani debut kelas premier di skuat MotoGP pabrikan hinga beberap musim lamanya.

Baca Juga: Marc Marquez dan Gresini Racing di MotoGP 2024, Bukan Spanyol Pertama Tapi Siap-siap Jadi Pertama

Baru di MotoGP 2024 mencoba petualangan di skuat MotoGP satelit, Gresini Racing.

Sampai rencana Marc Marquez di Gresini Racing musim MotoGP 2024 berjalan lancar.

Katakanlah Marc Marquez kembali tampil jos meraih kemenangan demi kemenangan hingga mampu juara dunia.

Alhasil, MM93 mampu menyamai rekor legenda MotoGP Valentino Rossi dengan menyabet 9 titel juara dunia.

Si Semut julukan Marc Marquez juga berhasil menyamai rekor legenda MotoGP Valentino Rossi juara dunia di 2 skuat status pabrikan dan nonpabrikan.

Bahkan Marc Marquez cetak sejarah pertama di MotoGP modern 4-Tak bila rencananya lancar jaya, juara dunia pertama skuat MotoGP non-pabrikan.

Prestasi yang sedianya dilakukan Jorge Martin di MotoGP musim ini.

Jadi Marc Marquez pindah dari Honda ke Gresini Racing di musim MotoGP 2024 itu bukan main-main.

Pembalap kelahiran 17 Februari 1993 punya rencana dan ambisi yang bilaman berjalan lancar, rekor legenda MotoGP Valentino Rossi pun disamainya.

Baca Juga: Bisa-bisanya Valentino Rossi Disamakan dengan Rookie of The Year MotoGP 2024, Fakta Terungkap

Bikin tidak sabar menyaksikan MotoGP 2024 segera bergulir, makin pas ikuti info dan perkembangan MotoGP selalu di www.motorplus-online.com.

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular