Beda AHM OIl SPX dan MPX Jangan Tertukar Berbeda Base Oil yang Menentukan Kualitas

Aong - Rabu, 10 April 2024 | 10:00 WIB
AHM
Pilihan AHM Oil untuk motor Honda ada SPX dan MPX simak bedanya

Baca Juga: Beda Oli MPX 1, MPX 2 dan MPX 3 Tidak Sekadar Beda Harga Tapi Menentukan Jenis dan Tahun Motor

Oli MPX menggunakan bahan dasar (Base Oil) mineral, sedangkan oli SPX sudah full sintetik.

MPX 1 dan SPX 1 punyak spek kekentalan yang sama, yaitu 10W-30 untuk motor transmisi manual.

Berbeda dengan MPX 3 yang memiliki spek kekentalan 20W-40 untuk motor kopling basah semi otomatis dan kopling manual.

Oli MPX tersedia dalam kemasan warna putih dan oli SPX warna oranye, tutup warna merah untuk mesin motor bebek/sport dan tutup warna biru untuk motor matic.

AHM Oil SPX-1 dan AHM Oil MPX1 tersedia dalam kemasan botol dengan ukuran 0,8 liter, 1 liter dan 1.2 liter.

Untuk AHM Oil MPX3 dengan ukuran 0,8 liter dan 1 liter.

Terbaru PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan oli khusus Honda BeAT, Honda Genio dan Honda Scoopy dengan kapasitas lebih sedikit.

Yairtu AHM OIL tipe SPX2 dan MPX2 hadir dengan kemasan berukuran 0,65L sesuai kebutuhan motor matic Honda bermesin eSP 110 cc generasi terbaru.

AHM OIL tipe SPX2 dan MPX2 dilengkapi Engine Protection Technology yang diklaim mampu menjaga mesin sepeda motor lebih awet.

Pelumas dengan kemasan baru ini, hadir untuk motor matic generasi terbaru yang diproduksi sejak 2021 seperti Honda BeAT, Honda Scoopy dan Honda Genio.

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular