Find Us On Social Media :

Jangan Ketinggalan, IIMS Motobike Expo 2019 Hadirkan Acara Menarik, Salah Satunya Adalah...

By Galih Setiadi, Selasa, 5 November 2019 | 17:00 WIB
IIMS Motobike Expo 2019 akan digelar pada 29 November - 1 Desember 2019. (MOTOR Plus)

MOTOR Plus-online.com - Indonesia International Motor Show (IIMS) Motobike Expo akan diadakan pada 29 November - 1 Desember 2019.

Pameran motor itu akan diselenggarkan di Istora Senayan, Jakarta Pusat.

IIMS 2019 mengundang banyak merek roda dua, salah satunya adalah BMW Motorrad.

Acara IIMS Motobike Expo 2019 tak hanya menghadirkan motor biasa, melainkan juga motor listrik dan juga beberapa kendaraan listrik yang bisa diajak turing.

Baca Juga: Desain Futuristik Mirip Robot, Jajaran Motor Listrik Anyar Diperkenalkan Pada Ajang EICMA 2019

Baca Juga: Adem, Pemakai Motor Listrik Bisa Charger Singkat 15 Menit, Ini Lokasinya

Hal itu dibenarkan oleh Hendra Noor Saleh, Project Director IIMS Motobike Expo 2019.

"Untuk acara ini kami tak hanya menghadirkan APM dari motor biasa, melainkan juga motor listrik," buka Hendra saat Press Conference yang berlangsung pada Selasa (5/10/2019).

Hendra memaparkan bahwa acara tersebut juga mementingkan eksistensi motor listrik.

"Dalam era serba teknologi ini memang kita juga perlu siap dalam menyambut motor listrik," ungkap Hendra.

Baca Juga: Syahrul Yasin Limpo Jadi Menteri Pertanian, Pernah Bergaya di Atas Motor Listrik dan Koleksi Harley-Davidson

Ternyata, IIMS 2019 lebih dari sekadar menghadirkan motor listrik.

IIMS 2019 juga akan mengadakan electrical sunmori, yaitu perjalanan yang mengeliling sekitar senayan menggunakan motor listrik.

"Bersama PLN, kami ingin mengagas motor listrik sebagai inovasi di dunia motor, melalui keliling di sekitar Senayan," kata Hendra.

Sementara I Made Suprateka, selaku EVP Corporate Communication & CSR PLN menyatakan, akan ikut serta memeriahkan kegiatan ini dengan menampilkan motor listrik.

Baca Juga: Gak Hanya Motor Bensin, Presiden Jokowi Juga Doyan Naik Motor Listrik, Ini Motor-motornya

Baca Juga: Mewah, Desain Motor Listrik Ini Pakai 3D Printing, Harga Toyota Fortuner Sih Lewat

"Edukasi tersebut dalam bentuk mengajak masyarakat mulai beralih ke green energy," kata I Made.

"Ada pun green energy yang diusung PLN adalah konsep EcoMoving yang merupakan turunan dari Electrical Life Style yaitu berkendara listrik, salah satunya motor listrik," tutupnya.