Enggak Mahal, Servis Kawasaki Z250SL di Bengkel Spesialis Cuma Bayar Segini

Fadhliansyah - Senin, 25 Februari 2019 | 14:33 WIB
Kawasaki
Salah satu warna Kawasaki Z250SL yang beredar di Thailand


MOTOR Plus-online.com - Bengkel spesialis jadi pilihan buat beberapa bikers.

Soalnya di bengkel spesialis biasanya sudah paham betul dengan motor yang ditangani.

Nah, buat pengguna Kawasaki Z250SL atau Ninja 250SL yang mau servis motornya bisa mampir ke Anjany Racing nih.

"Untuk Kawasaki Z250SL dan Ninja 250SL itu biaya servis ringannya Rp 150 ribu," ucap Angga, owner bengkel Anjany Racing di Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Baca Juga : Indonesia Siap Gelar MotoGP dan WSBK, Bos Dorna Kasih Komentar Mengejutkan

Baca Juga : Selain Keseruan Balap, Penonton MotoGP di Mandalika Juga Diberi Suguhan Indahnya Laut Lombok

Saat servis ringan, perawatan yang dilakukan oleh mekanik umumnya sudah termasuk pemeriksaan dan pembersihan komponen fast moving.

“Prosesnya meliputi bongkar pasang bodi dan tangki motor untuk mengakses busi, filter udara dan penggantian oli mesin serta filternya jika diperlukan,” lengkapnya.

Anjany Racing bengkel yang dikenal pernah ikut ajang balap Kawasaki Ninja kelas 250cc, bengkel juga menyediakan komponen aftermarket untuk motor tersebut.

Untuk oli mesin, pengguna juga bisa memilih merek dan tipe sesuai selera karena belum termasuk biaya di atas.

Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular