Update Harga Bensin VIVO Bulan November 2019, Bensin RON 89 Cuma Rp 6 Ribuan

Firman Hadi - Selasa, 19 November 2019 | 11:25 WIB
MotorPlus/ Firman Hadi
Harga bensin SPBU VIVO ternyata terjangkau dan mereka menjualnya dengan harga yang bersaing dengan Premium milik Pertamina.

MOTOR Plus-online.com – Harga bensin VIVO kini semakin kompetitif dan bersaing dengan SPBU Pertamina.

Banyak yang belum tahu tentang  SPBU VIVO yang satu ini, pasalnya kehadirannya di Tanah Air memang baru-baru ini.

Pun begitu SPBU VIVO  datang langsung menggebrak pasar bensin Tanah Air.

SPBU VIVO ternyata menawarkan beragam bensin yang bisa jadi pilihan atau alternatif bensin selain dari merk Pertamina.

Baca Juga: Update Harga Bensin di SPBU BP Castrol Bulan November 2019, Bensin Ron 90 Dijual Rp 9 Ribuan

Baca Juga: Update Harga Bensin di SPBU Shell Bulan November 2019, Paling Murah Jenis Regular

Terhitung SPBU VIVO punya empat varian bensin yang dijualnya hingga kini.

Revvo adalah nama dari bensin besutan SPBU VIVO yang mereka tawarkan kepada konsumen.

Mulai dari yang terendah ada bensin oktan 89 yang sedikit lebih tinggi dari Premium, dilanjut oktan 90 setara Pertalite , lalu oktan 92 setara Pertamax dan oktan 95 setara Pertamax Plus.

Ke semua jenis bensin tersebut dijual dengan harga yang terbilang kompetitif dan bersaing dengan SPBU Pertamina yang kini beredar di pasaran.

Baca Juga: Update Harga Bensin di SPBU Pertamina Bulan November 2019, Segini Harga Pertamax Turbo

Uniknya SPBU VIVO ini adalah salah satu SPBU yang menjual bensin tandingan untuk bensin Premium yang kini jadi incaran masyarakat Indonesia.

Selain karena harga bensin  Premium milik Pertamina yang termurah, pun sering terlihat dijual di pinggir jalan.

Di tambah lagi hanya SPBU VIVO saja yang menjual bensin dengan oktan di bawah 90, sedangkan SPBU Shell, BP Castrol dan Total hanya menjual bensin yang punya oktan di atas 90

Oleh sebab itu persaingan bensin murah kini semakin menarik dengan hadirnya Revvo 89 milik SPBU VIVO.

Baca Juga: Bikin kaget, Perbandingan Harga Bensin Pertamina, VIVO, Shell dan BP Castrol

Namun menurut keterangan dari petugas SPBU VIVO, ternyata Revvo 89 lebih baik dari Premium.

“Bensin Revvo 89 memiliki oktan yang lebih tinggi dari Premium dan kandungannya juga lebih bagus bensin VIVO,” ujar Cris petugas SPBU VIVO yang berlokasi di Jalan Moh. Husni Thamrin No 7, Pondok Jaya, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, kepada MOTOR Plus-online.

Lalu, berapa harga bensin murah yang menjadi jagoan dari SPBU VIVO tersebut?

Berikut MOTOR Plus-online sudah merangkumnya, langsung simak harganya di bawah ini:

Baca Juga: Wow, Harga Bensin Shell dan Vivo Turun Harga Sampai Rp 1.050!

Harga di bawah ini merupakan harga terbaru terhitung per tanggal (15/11/2019).

JENIS BBM Harga 
Revvo 89 Rp 6.850
Revvo 90 Rp 9.700
Revvo 92 Rp 9.900
Revvo 95 Rp 11.350

Perlu dicatat harga bensin dapat berubah sewaktu-waktu tanpa adanya pemberitahuan.

Jadikan harga berikut sebagai acuan dalam menentukan harga bensin terbaru yang dijual di SPBU VIVO.

Source : SPBU VIVO
Penulis : Firman Hadi
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular