Modifikasi Motor Honda PCX 150 Asli Thailand, Jadi Keren Berkat Livery MotoGP

Aditya Prathama - Selasa, 9 Agustus 2022 | 15:15 WIB
Boxzaracing.com
Modifikasi Motor Honda PCX 150 Asli Thailand, Livery MotoGP ala Marc Marquez bikin keren

Motor Plus-online.com - Modifikasi motor Honda PCX 150 asli Thailand, jadi makin keren berkat livery MotoGP ala Marc Marquez.

Honda PCX 150 sudah cukup lama beredar di Indonesia.

Bahkan seperti yang brother ketahui sudah ada Honda PCX 160 yang belum lama dikenalkan di pasaran.

Mungkin para brother pemilik Honda PCX 150 sudah mulai bosan dengan tampilan motor ini.

Nah, brother bisa banget ni contek gaya ubahan yang dilakukan oleh biker asal Thailand berikut ini.

Honda PCX 150 asli Thailand ini menjadi semakin keren berkat livery tim Repsol Honda ala MotoGP.

Mengutip Boxzaracing.com, biker Thailand bernama Khun Chul melakukan modifikasi yang keren pada motornya.

Paling jelas terlihat adalah perubahan pada tampilan keseluruhan motor Honda PCX 150 ini.

Motor asli Thailand ini di beri livery khas tim Repsol Honda yang berlomba diajang balapan MotoGP.

Baca Juga: Pasang Knalpot Honda PCX 160 Ke Vario Lama, Apa Saja Ubahannya?

Tak lupa Khun Chul memberi nomor balap pada motor Honda PCX 150 miliknya.

Boxzaracing.com
Modifikasi Honda PCX ala MotoGP dengan Nomor 93 milik Marc Marquez

Nomor 93 dipilihnya seperti yang digunakan oleh Marc Marquez, terpempel manis di windshield keluaran Puig.

Tak hanya itu Honda PCX 150 asli Thailand ini juga mendapatkan ubahan lainnya.

Kolase/ Boxzaracing.com
Modifikasi stang Honda PCX 150

Stang standar motor digantikan dengan merek Jet di kawinkan dengan hand grip dari Kitaco.

Untuk pengeremannya tak begitu banyak mendapat ubahan.

Kolase/ Boxzaracing.com
Modifikasi rem Honda PCX 150 menggunakan handle CRG dan kaliper Nissin

Handle remnya menggunakan merek CRG sedang kalipernya menggunakan Nissin.

Beralih ke bagian susupensi, khun chul mempercayakan kepada merek asli dari Thailand.

Boxzaracing.com
Modifikasi shock Honda PCX 150 diganti pakai YSS

Honda PCX 150 miliknya dipasangi shock breaker merek YSS pada bagian belakang.

Baca Juga: Modifikasi Honda PCX 160 Super Hedon, Aksesoris Sultan Habis Dana Rp 80 Jutaan!

Untuk memperkental nuasa balap pada motor ini, khun chul memberikan sentuhan unik pada motornya.

Boxzaracing.com
In take Titanium Honda PCX 150 hasil modifikasi biker Thailand

Bagian in take Honda PCX 150 asli Thailand ini dimodifikasi menggunakan pipa yang terbuat dari bahan titanium.

Bagai mana brother? Tertarik untuk melakukan modifikasi motor Honda PCX 150 seperti ini?

Source : Boxzaracing.com
Penulis : Aditya Prathama
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular