Sekjen MBCI Akan Mengadakan Munaslub Yang Sah Pada 12 Februari 2022

Indra Fikri - Rabu, 12 Januari 2022 | 22:10 WIB
Istimewa
Sekjen Motor Besar Club Indonesia (MBCI) akan mengadakan Musyawaran Nasional Luar Biasa (Munaslub) yang sah pada 12 Februari 2022.

Menyikapi adanya Mubeslub MBCI di Kelapa Gading tersebut, Bro Rian menyatakan bahwa itu tidak sah dan melanggar AD/ART MBC Indonesia.

“Saya menyebutnya seperti dagelan atau lelucon belaka, karena kami Pengurus Pusat MBC Indonesia yang sah dan resmi terdaftar di NKRI ini masih ada, belum melaksanakan Mubeslub. Artinya Mubeslub mereka itu adalah ilegal,” lanjut Bro Rian, Senin (10/01/22).

Bro Rian menambahkan, sebagian besar yang duduk sebagai panitia pelaksana pun adalah bukan bagian dari Pengurus Pusat MBCI, bahkan ada yang bukan lagi anggota MBCI.

“Jadi, bagaimana mungkin mereka tahu seputar kondisi MBCI seutuhnya, termasuk administrasi dan kondisi keuangan MBCI,” tambahnya.

Rencananya, bila diperlukan, Bro Rian akan menempuh lewat jalur hukum untuk menyelesaikan kekisruhan ini.

“Dan yang kami sangat sayangkan, dua orang yang menjadi pucuk pimpinan yang mereka pilih adalah dari Perwira TNI yang seharusnya berusaha menyatukan kami dengan damai sesama warga MBCI, bukan malah ikut membuat kami jadi pecah seperti ini,” pungkas Bro Rian.

Wilayah/Chapter Aktif yang Support Mubeslub 12 Februari 2022:
1. MBCI Sumbawa
2. MBCI Lombok
3. MBCI Bali
4. MBCI Makassar
5. MBCI Karawang
6. MBCI Balikpapan
7. MBCI Pontianak
8. MBCI Jogja
9. MBCI Malaysia
10. MBCI Jakarta Barat
11. MBCI America
12. MBCI Brunei
13. MBCI Indramayu
14. MBCI Cianjur
15. MBCI Palu
16. MBCI Priangan Timur
17. MBCI Batam

Baca Juga: Mantap, Perayaan 17 Tahun Jakarta Vega Motor Club,

Penulis : Indra Fikri
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular