Jalur Bengkulu-Sumbar Belum Aman Untuk Perjalanan Jauh Lebaran

Aditya Prathama - Senin, 18 April 2022 | 15:35 WIB
Potret Jalur Bengkulu menuju Sumbar

Abrasi tersebut telah mengikis tepian jalan yang berada di Kabupaten Bengkulu Tengah, Bengkulu Utara dan sebagian jalan di Kabupaten Mukomuko menuju Provinsi Sumatera Barat.

Dan juga, terdapat kondisi jalanan yang berlubang pada lintas pesisir barat Bengkulu banyak ditemukan di Kabupaten Bengkulu Tengah, Bengkulu Utara, dan Mukomuko.

Selain itu terdapat juga beberapa jembatan yang mengalami kerusakan.

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Bengkulu, Kombes Pol Sumardji menyampaikan, pada saat ini masih ada beberapa jembatan di ruas jalan Kota Bengkulu menuju Kabupaten Mukomuko yang mengalami kerusakan.

Pihaknya merekomendasikan kepada pemerintah setempat agar bergerak cepat untuk memperbaiki kerusakan itu, jelang arus perjalanan meningkat karena lebaran.

"Polisi mengidentifikasi banyak ditemukan jembatan rusak dan tak siap pakai berada di ruas jalan dari Kota Bengkulu menuju Kabupaten Mukomuko berbatasan dengan Provinsi Sumatera Barat," kata Sumardji.

Kedua jembatan yang rusak tersebut tepatnya berada di Desa Batik Nau dan Kecamatan Ketahun, Kabupten Bengkulu Utara.

Polisi akan melakukan penjagaan di sejumlah jembatan rusak lalu mengalihkan kendaraan di atas 10 ton ke jalan alternatif.

Kapolres Mukomuko, AKBP Witdiardi mengatakan pihaknya sudah menyiapkan personel untuk memantau arus perjalanan pada saat lebaran dari Bengkulu menuju Provinsi Sumatera Barat.

"Kita berharap arus mudik lebaran berjalan lancar dan aman," Ujar Kapolres Mukomuko.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sejumlah Jalan Lintas Bengkulu-Sumbar Tak Aman bagi Pemudik, Kondisi Berlubang hingga Ada Kawanan Sapi"

Source : Kompas.com
Penulis : Aditya Prathama
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular