Motor Matic Honda Genio Terbakar Di SPBU Sampang, Berikut Faktanya

Aditya Prathama - Minggu, 8 Mei 2022 | 15:30 WIB
Honda Genio Milik Pria Asal Surabaya Terbakar Di SPBU Madura

Motor Plus-online.com - Satu unit motor matic Honda Genio terbakar di SPBU Sampang, berikut faktanya

Tidak ada yang taju kapan nasib sial akan datang menghampiri kita.

Seperti nasib sial yang daialami oleh pemuda asal Surabaya ini.

Mengutip Surya.co.id motor milik Adi Wijaya (24), warga Kelurahan Gunung Anyar, Surabaya terbakar hebat, Sabtu (7/5/2022) siang.

Motor matick Honda Genio ini terbakar di SPBU Bancelok, Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang, Madura.

Insidentersebut berawal saat korban hendak berpergian dari Surabaya ke Kabupaten Pamekasan dengan menggunakan motornya.

Sesampainya di Kecamatan Jrengik, Sampang, korban berniat mengisi BBM pertalite di SPBU Bancelok.

Korban mengisi tangki motornya hingga full tank.

Namun, korban bersama petugas SPBU tidak mengetahui bahwa selang bensin dari tangki yang menuju ke mesin mengalami kebocoran.

Baca Juga: Niat Ziarah Kubur, Sejumlah Pemotor Malah Masuk Ke Sungai Di Lampung

Kemudian, pada saat korban hendak menyalakan mesin motornya timbul percikan api dari arah mesin.

"Pada saat kejadian tumpahan tetesan Pertalite terlalu banyak, membuat api cepat membesar dan membakar separuh bodi motor," ungkap Kapolsek Jrengik, AKP Budi Purnomo, Minggu (8/5/2022).

Mengetahui hal itu, petugas SPBU lainnya mengambil Alat Pemadam Api Ringan (APAR) dan menyemprotkan ke arah motor korban hingga api padam.

"Akibat kejadian tersebut korban mengalami kerugian materil sebesar Rp7 juta," jelas AKP Budi Purnomo.

karena kejadian tersebut korban akan menanggung sendiri kerusakan motornya.

Karena korban tidak akan melanjutkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian.

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul "Motor Milik Pria Asal Surabaya Terbakar Hebat saat Isi Bensin di SPBU Sampang Madura".

Source : Surya.co.id
Penulis : Aditya Prathama
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular